Tidak Mau Bekerja, Tidak Patut Makan

18
Feb

Tidak Mau Bekerja, Tidak Patut Makan

Pdt. Anggung Istianto

“Sebab, juga waktu kami berada di antara kamu, kami memberi peringatan ini kepada kamu: jika seorang tidak mau bekerja, janganlah ia makan.”

2 Tesalonika 3:10

 

 

            Ada jenis orang yang seumur hidupnya mengharapankan belas kasihan dari orang lain. Orang jenis seperti ini, adalah orang yang menimpakan beban hidupnya untuk ditanggung orang lain. Kondisi seperti ini sudah terjadi di tengah-tengah kehidupan jemaat Tesalonika. Paulus menasehati jemaat Tesalonika dan menjadikan diri Paulus dan teman sekerjanya teladan, dalam hal bekerja keras siang malam dan tidak menjadikan diri mereka beban (ayat7-9). Dan ironisnya, orang yang tidak tertib hidupnya dan mau bekerja ini menyibukkan diri mereka dengan hal-hal yang tidak berguna. Jenis orang seperti apakah kita hari ini?

 

Jangan membiasakan hidup kita menjadi malas, tetapi rajin makan. Akibatnya, kita suka makan makanan milik orang lain. Kalau ini yang terjadi, kita sudah menjadikan hidup kita beban bagi orang lain. Bertobatlah. Rajinkan diri kita. Lihatlah, kerajinan kita akan menghasilkan kecukupan.

 

Kemalasan adalah piring-piring kosong yang tertata rapi di meja makan kita.

Leave a Comment